Ini Dia Pantangan Ibu Hamil Muda 1 Minggu

 

 

Usia kehamilan satu minggu sering sekali belum diketahui oleh seorang wanita karena belum menunjukkan tanda-tanda kehamilan apapun selain tentu saja belum mengalami haid alias menstruasi. Itulah sebabnya tidak sedikit wanita yang kini cukup concern dengan sedikit saja indikasi kehamilan yang mungkin dialami olehnya. Pasalnya ada beberapa pantangan yang harus diperhatikan oleh seorang wanita yang sedang hamil di usia kehamilan 1 minggu. Dengan mengetahui bahwa dirinya hamil, maka wanita yang sedang hamil pada usia 1 minggu akan dapat mematuhi pantangan-pantangan yang tidak boleh dilakukan olehnya itu.

Untuk lebih jelasnya, pantangan-pantangan yang dimaksud dalam pembahasan di atas antara lain sebagai berikut.

  1. Berhubungan intim dengan pasangan

Pantangan yang pertama adalah melakukan hubungan intim alias hubungan seksual dengan pasangan. Pasalnya di usia kehamilan yang masih begitu muda dikhawatirkan gerakan-gerakan saat bercinta akan berbahaya bagi janin.

  1. Olahraga berat

Olahraga berat yang dimaksud misalnya lari dengan intensitas tinggi dan dalam waktu yang lama, fitness dan aerobik

  1. Merokok dan minum alkohol

Hal yang satu ini jelas merupakan pantangan bahkan pada dasarnya untuk semua orang, bukan hanya untuk wanita hamil. Tetapi bagi wanita yang sebelumnya kerap melakukannya maka segera hentikan kebiasaan tersebut ketika terkonfirmasi hamil.

  1. Makan makanan tak matang

Banyak sekali makanan tak matang atau setengah matang yang dijajakan sekarang ini. Bahkan banyak diantaranya yang menjadi favorit. Tetapi jangan coba-coba memakannya jika dalam keadaan sedangĀ  hamil.