Pada masa kini email sudah menjadi bagian dari keseharian yang biasa bagi masyarakat Indonesia. Walaupun demikian dengan banyaknya perusahaan yang menawarkan jasa atau barang mereka melalui email pengguna email mulai merasa jenuh dan dengan sengaja membuat email yang berbeda untuk keperluan pribadi, bisnis dan kegiatan lainnya. Hal ini membuat setiap email akan memiliki fungsi sendiri dan email penawaran bisa langsung dihindari tanpa harus memenuhi inbox dan mengganggu email pribadi. Terkadang email penawaran dari berbagai website dan perusahaan ini memang mengganggu dan bisa membuat email pribadi menjadi sulit sekali ditemukan. Malah email yang penting terkadang nyasar menjadi spam sedangkan email yang merupakan penawaran justru masuk ke ย dalam inbox.
Keunggulan Message Marketing dalam Kemampuan Menjangkau Konsumen
Jika pemasaran menggunakan email sangat mudah untuk diabaikan pemasaran menggunakan instant messaging justru sangat sulit untuk diabaikan. Berbagai pengguna aplikasi pesan yang dipasang pada perangkat mobile akan merasa bahwa semua pesan yang masuk ke perangkat mereka perlu untuk dibaca. Mereka tidak akan menghabiskan terlalu banyak waktu untuk membacanya walaupun mereka mengetahui bahwa pesan tersebut adalah pesan penawaran. Hal ini terjadi karena kemudahan untuk menggunakan pesan dan daya tarik dari perangkat mobile memungkinkan seseorang untuk terus menggunakannya dan menghabiskan waktu untuk perangkat tersebut dengan melihat segala hal yang muncul pada perangkat mereka. Jika orang bisa merasa biasa pada saat melihat email tidak terbaca, pesan tidak terbaca justru membuat orang merasa kesulitan untuk menahan diri tidak membukanya.
Kecenderungan ini membuat setidaknya 90% dari pengguna perangkat mobile akan langsung membaca pesan apa saja yang masuk ke dalam peringkatnya dan hal ini membuat mereka dengan mudah terpapar penawaran menarik dari brand apapun. Keunggulan ini juga didukung oleh kecenderungan orang untuk membalas pesan. Jika pesan dikirim dengan cara personal yang diawali dengan sapaan ramah mungkin saja orang akan membalas pesan tersebut seketika. Mereka akan tetap membalas bahkan hanya untuk mengatakan tidak. Ini adalah peluang yang tidak pernah akan ditemukan oleh sales door to door yang saat ini harus menghadapi sekuriti dan pagar yang tinggi besar sehingga mereka tidak sempat mengeluarkan sepatah kata pun untuk membujuk calon pelanggan. Dengan menggunakan pesan para calon pelanggan akan membuka diri dengan mudahnya.
Beberapa Bagian Penting untuk Membuat Message Marketing Menjadi Jitu
Message marketing memiliki sebuah keunggulan yang tidak bisa disamai oleh metode pemasaran lain yaitu peluang untuk memberikan kesan kedekatan dengan pelanggan. Hal ini tidak boleh diabaikan karena dengan cara ini pelanggan akan merasa lebih nyaman untuk berkomunikasi. Gunakan sapaan yang personal, perkenalkan nama, gunakan gender dan status perkawinan seseorang pada saat mengirim pesan. Walaupun komunikasi pemasaran sebenarnya merupakan sesuatu yang cukup sulit tapi ada banyak perusahaan jasa seperti digital marketing agencyย yang akan membantu untuk menyelesaikan masalah perpesanan ini dan sekaligus melancarkan penjualan.
Gunakan juga foto yang menarik untuk membuat calon pelanggan merasa lebih tertarik membalas dan mengikuti anjuran yang diberikan. Akan sangat baik jika penjual mengetahui beberapa informasi mengenai pelanggan sehingga metode reselling akan sangat efektif untuk dilakukan melalui sistem message marketing ini. Hal penting yang kedua adalah ketika pesan dibalas oleh pelanggan marketer harus dapat segera membalasnya sehingga komunikasi menjadi dinamis dan calon pelanggan tidak dibuat menunggu. Kegagalan dalam hal ini cenderung menggagalkan peluang penjualan dan bahkan membuat perusahaan menjadi diabaikan.