Skip to content

Apa itu Garansi SEIN HP Samsung

  • by

Saat ingin membeli HP, tentunya kita sebagai calon pemilik ingin agar HP tersebut mendapatkan jaminan berupa perbaikan jika sewaktu-waktu rusak. Mengingat bahwa barang elektronik bisa rusak kapanpun tanpa diketahui secara pasti.

Barang elektronik memang dapat rusak dalam waktu yang acak. Baik itu karena kerusakan pabrik, maupun dikarenakan kelalaian pengguna. Kerusakannya dapat terjadi di sistem maupun komponen. Bahkan, bisa saja sehari setelah pembelian HP, HP dapat mengalami kerusakan.

Sebagai vendor dan pabrik, saat ini pemasok HP selalu memberikan garansi. Tidak jarang juga toko yang menjual pun memberikan garansi, apabila HP tersebut mengalami kerusakan. Utamanya kerusakan dari pabrik, bukan kesalahan dari pengguna.

Nah salah satu dari garansi tersebut, ada yang terkenal yaitu garansi SEIN. Bagi pengguna HP mungkin pernah dengar garansi ini.

Apalagi untuk pengguna HP Samsung, dikarenakan garansi ini memang dikenal khusus untuk HP bermerk Samsung. Ingin mengenal lebih jauh lagi mengenai apa itu garansi SEIN? Berikut ini akan kami bahas mengenai apa itu garansi SEIN.

Apa itu Garansi SEIN?

Garansi SEIN, adalah garansi yang dikhususkan untuk HP Samsung. Garansi ini merupakan garansi resmi dari distributor HP Samsung di Indonesia, yang mendistribusikan HP Samsung di seluruh wilayah Indonesia. Baik itu perkotaan hingga ke pelosok negeri.

Garansi SEIN sudah dikenal baik oleh masyarakat dikarenakan distributor ini sudah menjadi pemasok HP Samsung di Indonesia sejak lama. Tepatnya yaitu ketika HP Android belum populer seperti sekarang ini.

Garansi SEIN sendiri memiliki service center resmi yang tersebar di seluruh Indonesia. Ketika pemilik HP Samsung bergaransi resmi, mendapati ada kerusakan pada HP yang digunakan, maka mereka dapat membawa HP Samsung mereka ke service center tersebut.

Jika kerusakannya bukan dari pengguna dan HP Samsung masih dalam masa garansi, maka perbaikannya akan secara otomatis gratis. Pengguna tidak perlu membayar sepeserpun. Namun jika ada kerusakan komponen dikarenakan kelalaian pengguna, maka pengguna harus merogoh kocek sesuai dengan harga komponen yang rusaknya tersebut.

Kelebihan Garansi SEIN

Jika berbicara soal garansi SEIN, tepatnya kelebihannya, maka sudah pasti ada sangat banyak kelebihan yang bisa didapat. Berikut adalah kelebihan garansi SEIN untuk para pemilik HP Samsung resmi:

1. Proses Perbaikan Mudah

Proses perbaikan HP Samsung sangatlah mudah, dikarenakan service center resmi Samsung yang mudah untuk dijangkau di banyak tempat.

Jika pengguna HP Samsung tinggal di perkotaan, biasanya service center tersebut dapat dikunjungi langsung tepat di pusat maupun di dekat pusat perkotaan.

Lalu untuk perbaikannya, kita hanya perlu memberikan HP Samsung tersebut, mengisi beberapa dokumen serta menjelaskan kerusakan-kerusakan yang terjadi pada HPnya. Jangan lupa juga untuk membawa semua perlengkapan HPnya.

2. Perbaikan Cepat

Proses perbaikan HP Samsung cenderung cepat. Biasanya hanya memakan waktu beberapa hari saja. Namun dengan catatan proses ini bergantung juga pada banyaknya antrian, jenis kerusakan dan stok komponen pengganti apabila ada kerusakan pada komponen.

3. HP Pasti Normal Lagi

90 persen HP Samsung yang rusak di service center resmi Samsung, kemungkinan besar dapat normal kembali. Berbeda jika pengguna melakukan servis diluar service center resmi HP Samsung bergaransi SEIN.

Bahkan untuk kerusakan yang agak berat, seperti HP terkena air pun HP masih mungkin diperbaiki. Meskipun memang dibutuhkan penggantian komponen yang cukup banyak. Seperti layar hingga motherboard.

Sedikit informasi tambahan, mengutip dari laman โ€œMengenal garansi distributor HPโ€ dari situs Uplotify.id, cover garansi HP Samsung berlaku 1 tahun untuk sistem dan komponen. Maka, dalam jangka waktu tersebut pengguna akan mendapatkan komponen pengganti secara gratis apabila ada kerusakan komponen di HP (Asalkan bukan dari kelalaian pengguna).

4. Komponen Pengganti Original

Dan yang terakhir, komponen pengganti HP Samsung yang didapat saat memperbaiki HP Samsung di service center resmi, adalah komponen pengganti yang didapat original.

Original di sini yaitu diproduksi langsung oleh vendor Samsung, bukan pihak ketiga. Sehingga dari segi kualitas sudah terjamin, dan dari segi daya tahan, sudah terjamin juga untuk penggunaan jangka waktu panjang.

Itulah penjelasan tentang garansi SEIN. Pengguna HP yang utamanya ingin membeli HP Samsung, semoga bisa mengenal lebih jauh mengenai garansi resmi SEIN ini.